JAKARTA--MICOM: Hingga kini PDIP belum membicarakan soal calon Presiden 2014 karena masih terlalu prematur. Hal itu diungkapkan Ketua DPP PDIP Maruarar Sirait, Kamis (30/12).
"PDIP akan menjadi partai yang ingin dipercaya oleh rakyat dengan menjaga konsistensi menjadi oposisi. Karena itu kita belum membahas capres 2014, masih terlalu prematur," terang Maruarar.
Ia menjelaskan saat ini PDIP masih fokus pada pencapaian pemilu kada di daerah-daerah serta menjadi oposisi pemerintah. Menurutnya, pencapaian yang diraih PDIP menjadi berkah tersendiri buat partai dan semua kader.
"Ini buah dari kami (PDIP) yang selalu memiliki komitmen. Tujuan kami ingin menang di Pilpres 2014," ujarnya.
Optimisme Maruarar juga didasari hasil survei yang dilakukan Lembaga Survei Indobarometer pada 2010 ini yang menempatkan Megawati di posisi teratas, dan diikuti Prabowo Subianto. "Hasil tersebut menggambarkan kalau Ibu Mega masih dipercaya oleh rakyat dengan konsistensinya, tetapi terkait capres, sampai saat ini belum dibicarakan," jelasnya. (*/OL-04)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar